PERISTIWA KAMPUNG

Persiapan Acara Pembuka Khotmil Qur'an di Mushola Nurul Islah Gandusari


     Gambar disamping merupakan gambar persiapan untuk acara pembuka Khotmil Qur'an yang akan dilaksanakan pada Ahad 1 Februari 2015 di Mushola Nurul Islah.
     Serangkaian acara akan di tampilkan besok saat acara Khotmil Qur'an dilaksanakan. Salah satunya adalah acara pembuka yang di awali dengan pembacaan Asmaul Husna yang dibawakan oleh santri dan santriwati junior mushola Nurul Islah. Latihan ini dilakukan agar besok saat tampil di panggung santri dan santriwati junor sudah hafal dan benar dalam pembacaanya. Latihan ini dipandu oleh santri senior yang bernama Wasis Mukhtar.
      Latihan-latihan seperti ini dilakukan setiap habis Ashar setelah sholat berjama'ah, santri dan santriwati junior siap melaksanakan latihan.
     Dalam latihan ini, Wasis yang sebagai pemandu latihan ini, mengatur posisi para santri dan santriwati junior untuk besok saat di panggung, agar santri dan santriwati junior tidak kebingungan saat di atas panggung. Selain itu Wasis juga mengajarkan cara membaca Asmaul Husna yang benar, seperti panjang pendeknya dll. Wasis juga mengajarkan bagaimana cara berjalan saat naik panggung dan memberikan hormat kepada para hadirin. Gambar diatas merupakan contoh posisi saat pembacaan Asmaul Husna.
      Seperti itulah latihan yang di lakukan setiap sore setelah Ashar, untuk acara Khotmil Qur'an besok.
WARTAWAN : SRI HARTUTI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar